Pages

March 3, 2012

ACADEMY AWARD DRESS - REVIEW

Seperti yang kita tahu, akhir Februari kemaren ada acara penghargaan film paling bergengsi di Hollywood, yakni Academy Award alias Oscar. Udah tau kan siapa-siapa aja yang menang? Kali ini gw ga akan membahas mengenai pemenangnya. Tapi, gw 'gatel' pengen ngomongin dress-dress yang dipake sama aktris-aktris nya. Sebagai orang biasa boleh lah yah gw sok  me-review atau mengkritik gitu, meskipun bukan fashion expert.. haha.

Pada Oscar kali ini bentuk, model, warna maupun bahan dress yang dipake semakin beragam dibanding tahun-tahun kemaren. Tapi, seperti tahun-tahun biasanya juga, ada yang pake dress yang gorgeus tapi ada juga pake dress yang awful. Let's see..

1. Angelina Jolie
Chicken Leg Alert! Gitu kata Fashion Police di E! Entertainment Television. Dengan gaun Atelier Versace ini, Angelina Jolie bikin statetement yang jelas banget dengan pamerin kakinya sampai pangkal paha dengan pose yang lebay kalo kata gw. Tapi kakinya berhasil jadi topik utama di Amerika dan bahan komedi yang baru. Bahan gaun ini keliatannya terlalu tebal deh (malah kalo kata Yahoo! SHE dia kayak pake tirai jendela) Jadi Angelina keliatan pendek, tapi dengan make up nya sih dia tetap cantik.








2. Emma Stone
  Gaun Giambattista Valli couture ini bagus, bahannya ringan dan kesannya muda, cocok banget dengan Emma. Tambahan pita gede di bahu juga bikin gaun ini unik. Tapi, gaun ini ngingetin banget ga sih dengan gaun Nicole Kidman di Oscar tahun 2007? Nyaris identical malah, model n warnanya sama. Yang penting sih Emma tetap cantik dan ga kalah dengan Nicole waktu itu.

3. Anna Faris
Bahan dan modelnya ga cocok, bikin Anna jadi lebih tua. Dan rambutnya juga ga cocok sih buat dia. Overall bener-bener salah.
















4. Berenice Bejo
 Gaun oleh Elie Saab ini  modelnya anggun dengan lengan panjang, belahan dada yang tepat, dan bagian bawah yang menjuntai dengan panjang yang tepat. Bahannya bagus dan pas dengan modelnya, bahan yang 'jatuh' gini cocok banget untuk gaun yang menjuntai sampai ke tanah. Tapi, warnanya agak terlalu pucat menurut gw.













5. Gwyneth Paltrow
Awalnya Gwyneth muncul dengan gaun beserta jubah. Kesannya sih anggun, tapi kalau bukan superhero kayaknya ga perlu deh pake jubah. Gaunnya sendiri udah bagus kok. Dengan gaun Tom Ford ini Gwyneth sukses tampil anggun. Modelnya pas di tubuh menunjukkan lekuk tubuh yang tepat dan potongan bawah yang lurus membuat kesan lebih tinggi. Bahannya pun cocok, tidak terlalu kaku dan tidak terlalu lembut.






6. Jennifer Lopez
Seperti biasanya, J.Lo selalu tampil glamor. Kali ini, gaunnya ketat dan menonjolkan lekuk tubuh. Modelnya bagus, tapi potongan di lengan membuat lengannya lebih besar. Mungkin bisa dibikin lengan yang penuh, atau ga perlu pake lengan juga bagus. Selain itu, bahannya yang garis-garis transparan agak mengurangi glamornya, terutama di bagian bawah yang bagian transparannya lebih lebar. Kalau cuma garis-garis dan ga ada bagian yang transparan sepertinya akan lebih bagus. Perancangnya adalah Zuhair Murad.










7. Jessica Chastain
Bintang The Help ini terlihat modern dengan gaun hitam yang dihiasi bordiran emas/tembaga. Gaun Alexander McQueen ini benar-benar memberi kesan mewah. Sayangnya foto ini ga diambil dari depan, karena bordirannya benar-benar bagus. Motifnya ada nuansa Asia gitu, dan somehow mirip-mirip motif kebaya.


8. Li Bing Bing
 Gaun ini berbentuk Mermaid dengan bagian dada sampai lutut ketat lalu bawahnya lebar dan ada ekor sedikit. Bahannya brukat gitu kayaknya. Bagus dan cocok untuk dia, tapi karena warnanya putih, menurut gw jadi kesannya kayak gaun pengantin. Ya ga sih?














9. Louise Roe
Gaun ini tertutup dan formal namun tetap berkesan mewah. Warnanya pucat tapi cocok dengan warna kulitnya. Tapi kalo menurut gw bagian atas yang formal ga cocok dengan bagian bawah yang lebar/flowy. Kesannya belt menjadi batas antara bagian atas dan bagian bawah.














10. Michelle Williams
 Warna coral pada gaun Louis Vitton ini unik dan jarang terlihat di Oscar. Menurut Fashion Police sih gaun ini bagus banget. Tapi kalo menurut gw malah aneh bentuknya. Bagian dada kurang bagus dan ada sejenis layer di pinggang yang ga nyambung dengan keseluruhan gaunnya.














11. Natalie Portman
Setelah kemenangan besar tahun kemaren, tahun ini Natalie hanya menjadi presenter. Karena itu ia memakai gaun yang simple saja. dari Dior yang menunjukkan kalau ia datang hanya untuk bersenang-senang. Dengan motif polkadot sebenarnya gaun ini kurang formal untuk Oscar, apalagi jika difoto terpotong seperti di samping (tidak menampilkan bagian bawah), namun tambahan kalung Harry Winston dapat menutupi kekurangannya. Sayangnya dengan foto dari samping seperti ini, terlihat bahwa bagian dada agak kebesaran.









 12. Penelope Cruz
 Sudut foto yang tepat memang penting. Dari sudut ini gaun Penelope terlihat bagus, mewah dan sangat Princess. Padahal kalau dilihat dari depan gaunnya cenderung biasa dan flat. Gaun dari GIiorgio Armani ini punya bahan yang bagus dan ringan, 'jatuh'nya bagus. Warnanya juga lumayan, tidak terlalu terang dan tidak terlalu pucat.












13. Sandra Bullock
Gaun ini dirancang oleh Marchesa dan bergaya vintage. Gaun ini memiliki bagian pinggang yang bedazzled serta sedikit di bagian bahu. Warna hitam dan off white menambah gaya vintage. Dari depan gaun ini cukup flat, mungkin kalau potongan lehernya dibuat lebih rendah bisa lebih bagus. Gw belum liat bagian belakang gaun ini, tapi kalau kata Fashion Police E! sih lebih bagus bagian belakang dan Sandra mending jalan mundur aja.. wkwk.











14. Stacy Keibler
Pacarnya George Clooney ini tampil menawan dengan gaun emas one strap dari Marchesa. Dengan rambut pirang senada yang ditata ke samping membuat Stacy anggun mirip patung Yunani. Gaun ini memiliki aksen bunga di pinggang menjadi vocal point. Bahannya yang mengkilat dan 'jatuh' benar-benar pas untuk membuat nuansa elegan.

Segitu dulu deh review Oscar kali ini, sebenarnya masih banyak tapi gw udah capek. Kapan-kapan kalo niat gw sambung lagi bikin part 2 nya. hehe.

No comments:

Post a Comment